Selasa, 02 April 2013

Apa itu Traceroute ?

Traceroute atau Tracert ( pada windows ) merupakan salah satu cara untuk menganalisa jaringan komputer yang digunakan, dengan mengetahui rute perjalanan data melalui paket-paket data yang dikirim ke host (server) melalui media di internet atau jaringan komputer.  
Tracert (Windows) bisa dilakukan dengan menggunakan fungsi tracert.exe melalui commad prompt. Coba klik start-pilih run-dan ketikkan cmd, kemudian ketikan saja tracert namasitus contohnya tracert indowebster.web.id. Proses rute perjalanan data sebelum sampai ke situs akan terlihat jelas disini IP address, Gateway, ISP provider, dsbnya. Untuk lebih jelasnya bisa dilihat pada gambar berikut.


Trace Route yang saya lakukan menggunakan fasilitas Wi-Fi indosat m2, Dari hasil tracert inilah, anda dapat menganalisa jaringan komputer yang anda gunakan. Yang perlu anda perhatikan disini
Hops atau lompatan, loncatan atau perpindahan data. semakin sedikt hops semakin baik. Hops ini akan terlihat berdasarkan urutan angka 1,2,3,dst
Hasil tracert diatas menunjukkan bahwa koneksi yang digunakan cukup stabil, terlihat 6 Hops (loncatan). Waktu dalam satuan ms (millisecond) sama seperti halnya Hops, semakin kecil waktu perpindahan data, maka akan semakin baik /cepat  anda mengakses situs yang anda traceroute  tadi.

Waktu biasanya dalam satuan ms ( milisecond ), semakin kecil waktu perpindahan data maka akan semakin baik.
Jika pada hasil tracert ada tanda * atau pesan request timed out, maka disitulah masalah yang ada pada koneksi internet anda. Solusinya anda bisa menanyakan kepada pihak ISP (penyedia jasa internet) atau bisa didiskusikan dengan admin jaringan komputer anda barangkali ada gangguan atau hal lainnya.


Anggota Kelompok :
David

0 komentar:

Posting Komentar

Labels

About Me

Foto Saya
hei dims !
i'm just an ordinary boy who try to be a good blogger.
Lihat profil lengkapku

Visitors

free counters
WELCOME TO MY BLOG ! I HOPE YOU ENJOY IN HERE..

Tags

Followers